5 cara Mendaftar CPNS online dan 7 Tips Sukses Lulus Tes CPNS

 5 Cara Mendaftar CPNS online dan 7 Tips Sukses Lulus Tes CPNS


Abdi negara (PNS) menjadi salah satu pekerjaan yang bayak dicita - citakan orang.
Bisa kita lihat setiap ada pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), banyak orang beramai-ramai mendaftar.

Hal itu menjadi pemicu tingkat persaingan yang begitu ketat antar pendaftar.
Hingga tidak sedikit pula yang gagal mengikuti tes CPNS.

Pada tahun ini menurut Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KeMenpanRB )
Pemerintah Masih kekurangan Hampir 700 ribu tenaga pendidik , 270 ribu tenaga kesehatan baik dokter bidan maupun perawat.

Catat!!
Pemerintah juga akan membuka lowongan di bidang tenaga penyuluh pertanian, kehutanan , hingga perkebunan yang  membutuhkan sekitar 100.000  tenaga ASN baru.

Dari jumlah ASN yang dibutuhkan bisa jadi peminat CPNS pun akan membeludak.
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi memastikan akan membuka lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS ) pada akhir tahun 2020.
Khususnya untuk mengisi jabatan -jabatan yang strategis.

Nah,,, jika Anda juga berminat menjadi PNS, tentu  Anda harus mempersiapkan diri dengan matang. Pastikan semua persyaratan sudah terpenuhi dan kelengkapan administrasi sudah kamu lengkapi terlebih dahulu.

Ada beberapa dokumen yang harus di siapkan jauh jauh hari , karena memang untuk menyiapkannya butuh proses yang lumayan lama ,seperti contoh menyiapkan legalisir ijasah , surat keterangan bebas narkoba  dsb.
Namun dikarenakan Situasi Pandemi yang mengharuskan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, maka kebijakan dari pemerintah untuk mengantisipasi penyebaran virus yang di picu dar kerumunan masa, maka di berlakukanlah cara pendaftaran Cpns melalui daring / online.

Berikut Syarat pendaftaran CPNS online / sistem daring yang harus Anda ketahui terlebih dulu sebelum melakukan registrasi .

Syarat pendaftaran CPNS :

* Minimal usia 18 tahun dan maksimal 35 tahun
Tak pernah diberhentikan baik secara hormat maupun tidak hormat sebagai pegawai negeri sipil, TNI, dan Polisi.

* Tidak memiliki status sebagai CPNS, PNS, TNI, atau anggota Kepolisian Republik Indonesia
Tidak pernah dipidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap.
Dengan catatan pidana penjara tersebut selama dua tahun atau lebih

* Sehat jasmani dan rohani

* Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai persyaratan jabatan

* Bukan anggota atau pengurus partai politik

* Bersedia ditempatkan sesuai dengan wilayah yang telah ditentukan instansi pemerintah, baik dalam maupun luar negeri.

Dokumen penting yang harus di siapkan untuk mendaftar CPNS online

Dokumen yang Diperlukan diantaranya yaitu:
Foto diri
Scan Ijazah
Scan Transkrip nilai
Scan KTP
Scan kartu keluarga
Dokumen-dokumen tersebut akan diunggah atau diupload melalui portal SSCN.

Tips Pendaftaran CPNS online :

1. Jangan Mendaftar di Ponsel
BKN mengungkapkan bahwa pelamar dilarang melakukan pendaftaran lewat ponsel.
Hal ini bertujuan untuk menghindari data crash dan meminimalisir terjadinya kesalahan input.

2. Unduh dan Baca Buku Panduan
Bagi Anda yang merasa bingung apa saja dokumen yang diperlukan sebagai syarat pendaftaran, BKN menyediakan buku panduan elektronik yang bisa Anda download secara gratis.

Jika ada sejumlah pertanyaan lebih lanjut tentang persyaratan, BKN telah mencantumkan nomor instansi yang diminati sehingga Anda bisa bertanya secara langsung.
Pasalnya, tiap instansi tentu memiliki persyaratan dan ketentuan masing-masing.

3. Memperhatikan Ukuran File
Sebelum memulai pengunggahan data, pastikan dokumen-dokumen penting seperti Kartu Keluarga, Kartu Tanda Penduduk, ijazah, transkrip nilai, pas foto, dan berkas penting lainnya sesuai dengan ketentuan instansi.

Selain itu, perhatikan juga ukuran file yang diunggah seperti:
Scan Pas Foto dengan latar belakang merah maksimal 200 Kb
Scan Surat Lamaran maksimal 300 Kb
Scan Swafoto maksimal 200 Kb
Scan KTP maksimal 200 Kb
Scan Ijazah + Sertifikat Pendidikan maksimal 800 Kb
Scan Transkrip Nilai maksimal 500 Kb
Scan dokumen pendukung lainnya maksimal 800 Kb

4. Kompres file
Jika dokumen yang anda unggah dirasa terlalu besar atau melebihi ketentuan yang diperlukan, maka Anda harus memperkecil ukuran atau kompres file tersebut.
Untuk file JPG, Anda dapat melakukan kompres file dengan software bawaan dari Windows.

Caranya sebagai berikut:
Pilih foto file JPG yang ingin dikompres
Klik kanan foto yang diinginkan, kemudian pilih menu Open With > pilih Edit Photos
Setelah foto terbuka di software pengeditan, klik tiga titik yang terletak di sisi kanan atas, lalu pilih Resize.

Anda dapat memilih ukuran sesuai kebutuhan, tersedia tiga pilihan yakni small, medium dan large
Setelah itu, pilih menu File atau Windows , pilih Save As > tentukan folder penyimpanan > sebaiknya gunakan nama berbeda > pilih
Save

5. Jika Tahap Administrasi Tidak Lolos, Anda Bisa Verifikasi Ulang
Bagi Anda yang tidak lolos di tahap Administrasi, padahal dokumen yang disiapkan dianggap sudah lengkap dan memenuhi ketentuan atau persyarat, BKN memberikan solusi yaitu Waktu Sanggah.
Waktu Sanggah sendiri merupakan waktu yang disediakan untuk pelamar mengajukan sanggahan terhadap pengumuman seleksi administrasi. Berikut ini tahapannya,
Pelamar harus mengajukan sanggahan lewat portas web SSCN, paling lambat 3 hari setelah hasil diumumkan.

Kemudian setelah semua dokumen , persyaratan dan pendaftaran online sudah Anda lakukan untuk mengikuti tes CPNS.
Yang wajib Anda lakukan selanjutnya adalah berlatih mengerjakan soal tes CPNS secara rutin sebelum tes CPNS dilaksanakan.

Petujuk Cara Mendaftar Cpns Online Lengkap

Berikut ini cara daftar CPNs online lengkap yang kami adopsi dari petunjuk pendaftaran CPNS tahun lalu (akan diperbarui) jika waktunya tiba dan pengumuman resmi CPNS telah dipublish.

Langkah awal adalah Buka laman resmi BKN di https://sscn.bkn.go.id/

Dilanjutkan dengan cara :

Cari ikon kolom ‘Pahami Tata Cara Registrasi’, yang ada di bagian kiri-bawah halaman utama.

Klik pada bagian yang bertuliskan ‘Pelamar harus membaca dan memahami tata cara registrasi SSCN’ 

Setelah masuk dalam laman berikut langkah atau ‘Alur Registrasi’.

Buat akun SSCN

Setelah punya akun, lanjutkan Log In ke SSCN, menggunakan password dan NIK yang telah didaftarkan.

Lakukan ‘Daftar Instansi’

Cek ‘Resume’

Kirim ‘Data’

Terakhir Cetak ‘Kartu Pendaftaran SSCN.


Cara Membuat Akun SSCN 2020/2021

Pilih menu Registrasi

Isi kolom sesuai petunjuk yang terdiri dari: NIK (Nomor Induk Kependudukan), Nomor KK atau NIK Kepala Keluarga

Cantumkan alamat e-email yang aktif

Buat password

Unggah pass photo minimal 120 kb maksimal 200 kb, dengan format .JPG, .JPEG

Cetak Kartu Informasi Akun SSCN

Cara Melakukan Daftar Instansi CPNS 2020/2021

Contoh foto diri memegang KTP dan Kartu Pendaftaran SSCN via sscn.bkn.go.id

Unggah foto diri memegang KTP dan Kartu Pendaftaran SSCN

Cantumkan informasi akun sebagai bukti telah melakukan pendaftaran

Lengkapi biodata

Pilih instansiformasi dan jabatan sesuai pendidikan

Lengkapi data pada formulir yang tersedia

Unggah dokumen yang diperlukan sesuai persyaratan instansi

Cek isian yang telah dilengkapi pada formulir Resume, kemufian cetak Kartu Pendaftaran SSCN.

Untuk selanjutnya dibawah ini akan qiblatbisnis bagikan trik dan tips agar sukses lolos tes cpns
Berikut Tips sukses mengikuti Tes CPNS yang bisa anda terapkan dalam mempersiapkan tes tersebut.

Tips Sukses lulus tes CPNS 2020/2021 : 

Tips yang pertama adalah dengan Memilih Instansi yang tepat.
Memilih Instansi atau bidang apa yang ingin Anda ikuti dalam mendaftar PNS adalah salah satu kunci  keberhasilan dalam tes yang akan Anda jalani, sebab meski sama-sama melakukan seleksi penerimaan melalui tes CPNS, beda instansi, beda pula komposisi soalnya.

Misalnya, dalam tes CPNS, tes matematika untuk Badan Koordinasi Penanaman Modal akan jauh lebih rumit dibanding tes matematika untuk Kementerian pendidikan.
Selain itu, tes untuk beberapa instansi hanya dua tahap,  beda halnya dengan tes untuk Kementerian Luar Negeri akan menghadapi empat tahapan tes lolos cpns.

Untuk itu, mencari tahu tentang tes CPNS instansi yang  Anda inginkan akan sangat berpengaruh pada hasil tes yang anda ikuti.
Pilih instansi yang sesuai dengan jurusan yang anda kuasai agar peluang untuk lulus tes CPNS lebih besar.

Selain itu ,memilih posisi yang memiliki lowongan banyak juga akan menjadikan kesempatan diterima sebagai PNS lebih besar.

Tips yang kedua adalah belajar Latihan Soal Tes CPNS
Apa saja soal tes CPNS?
Tes CPNS terdiri dari TKD (Tes kompetisi dasar) dan TKB (Tes kompetisi bidang )
TKD dibagi lagi menjadi tiga dan memiliki passing grade (Nilai Ambang batas) masing - masing yaitu :

Untuk Tes Intelegensi Umum (TIU) passing gradenya :80.

Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) passing gradenya: 75

Tes Karakteristik Pribadi (TKP) passing gradenya: 143

Setelah kita tahu tentang jenis dan passsing grade tes CPNS
Berikut ini adalah trik mengerjakan masing-masing tes, dari beberapa tahapan tes CPNS :

1. TIU ( Tes Intelegensi Umum)
Fokuskan dan dahulukan untuk menjawab pertanyaan yang menurut  Anda gampang.
Anda bisa mengerjakan soal deret terlebih dulu.  Jika Anda teliti dan rajin berlatih mengerjakan soal, soal jenis ini akan mudah Anda jawab dengan benar.

Anda juga bisa mendahulukan untuk mengerjakan soal kemampuan verbal berupa sinonim, antonim, dan analogi, kemampuan berpikir logis berupa silogisme, atau kemampuan berpikir analitis berupa soal spasial.

2. TWK ( Tes Wawasan Kebangsaan )
Tes ini bisa dibilang salah satu tes yang paling banyak dikuasai oleh para pendaftar CPNS.
Tes TWK terdiri dari soal Pancasila, UUD 1945, sistem tata negara Indonesia hingga sejarah kebudayaan Bangsa.

Tes ini seperti pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn)  namun jangan pernah menypelekan tes ini dengan sekadar memilih jawaban paling bagus atau aling panjang dari daftar jawaban.
Meski Anda sudah merasa menguasai soal tes ini
Anda harus tetap mempelajari semuanya secara maksimal agar bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan tes TWK dengan benar.

3. TKP (Tes Karakteristik Pribadi )
Tes CPNS yang satu ini juga terbilang susah susah gampang ,sebab soal TKP ini hanya akan menguji karakteristik pribadi Anda.
Dalam menjawabnya Anda boleh memilih jawaban yang paling bagus di antara yang lain.

Jawaban yang Anda berikan akan mencerminkan siapa diri anda, jadi usahakan untuk menjawab dengan jujur.
Anda bisa mencari referensi jawaban dari berbagai buku panduan lulus tes CPNS yang banyak beredar.
Dan biasanya soal TKP ini kurang lebih sama dari tahun ke tahun.

4. TKB( Tes Kompetensi Bidang )
Pada saat Anda lolos dari tes TKD ( Tes kompetensi Dasar), jika yang anda ikuti adalah posisi di kementerian, Anda akan lanjut ke tahap TKB.
Dari sini kita bisa tahu pentingnya memilih posisi sesuai minat dan jurusan yang anda kuasai.

Sebab, soal-soal yang keluar akan berkaitan dengan posisi yang Anda tentukan.
Jika Anda sudah belajar tentang apa yang menjadi pilihan Anda yang sesuai bidang yang anda kuasai tentunya kesempatan untuk lulus tes CPNS akan lebih besar.

5. Persiapan Menjelang Tes aCPNS
Persiapkan diri dengan baik.
Pakailah pakaian yang memang direkomendasikan.
Karena kerapihan juga bisa menjadi tolak ukur kelulusan.

Pakailah kemeja putih polos, bawahan hitam polos, dan sepatu pantofel hitam.(pakailah jilbab hitam polos jika Anda Wanita berhijab)
Bawa dokumen - dokumen penting yang dibutuhkan.

6. Survei lokasi.
Mengetahui lokasi dimana akan diadakan Tes juga sangat penting
Survei lokasi tes terlebih dulu agar anda tidak tersasar dan tahu situasi disana.

7. Jelang Tes
Pastikan Anda cukup istirahat sebelum tes, istirahatkan pikiran dan tubuh Anda supaya pada hari H kondisi anda freesh dan bisa mengerjakan soal dengan tenang dan nyaman.

Datanglah lebih awal, pastikan anda tidak telat agar anda tidak panik dan bisa lebih berkonsentrasi mengerjakan soal.
Jangan lupa Mulailah mengerjakan soal - soal tes dengan berdoa.

Semoga Anda lulus tes CPNS dan diterima di posisi yang Anda cita - citakan.
Salam sukses.

0 Response to "5 cara Mendaftar CPNS online dan 7 Tips Sukses Lulus Tes CPNS"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel